Kumpulan Resep Masakan, Makanan dan Minuman Terlengkap

Resep Kue Natal Spesial Bolu Kukus Batik

Resep Kue Natal Spesial Bolu Kukus Batik - Sebentar lagi hari Natal, tentunya umat christiani menyiapkan segala sesuatunya untuk keluarga dan kerabatnya. Salah satunya adalah dengan menyiapkan kue untuk sajian para tamu. Nah kali ini Blog isResep akan berbagi resep cara membuat bolus kukus batik yang bisa Anda jadikan sebagai sajian kue spesial natal. Kue bolus kukus spesial ini termasuk kue basah yang cara membuatnya cukup mudah. Untuk lebih jelasnya simak bahan dan cara membuat kue bolu kukus batik berikut ini.

kue bolu kukus batik
(Kue Bolu Kukus Batik)

Bahan:
  • 4 butir telur
  • 100 gram gula pasir
  • 1 sendok teh emulsifier (sp/tbm)
  • 60 gram tepung terigu protein sedang
  • 1/4 sendok teh garam
  • 1/4 sendok teh cokelat pasta
  • 25 gram selai kacang krimi dan 50 ml susu cair, dilarutkan
  • 15 gram margarin, dilelehkan
  • 3/4 sendok teh moka pasta

Bahan olesan (aduk rata):
  • 50 gram selai kacang krimi
  • 25 gram selai cokelat

Cara membuat kue bolus kukus batik:
  1. Kocok telur, gula pasir, dan emulsifier sampai mengembang.
  2. Masukkan tepung terigu dan garam sambil diayak dan diaduk rata.
  3. Ambil 2 sendok makan adonan. Tambahkan cokelat pasta. Aduk rata. Masukkan dalam kantung plastik segitiga.
  4. Tuang campuran selai kacang halus, margarin leleh, dan moka pasta ke dalam sisa adonan. Aduk rata. Tuang di loyang 26x26x4 cm yang dialas kertas roti tanpa dioles margarin.
  5. Semprot miring adonan cokelat. Tarik bergantian dengan tusuk gigi.
  6. Kukus 20 menit dengan api sedang. Oles dengan bahan olesan. Gulung dan padatkan.

Demikianlah resep cara membuat kue bolus kukus batik yang bisa Anda jadikan sebagai kue spesial natal, silahkan bisa Anda coba dan selamat menikmati :-)

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Kategori:

ARTIKEL TERKAIT : Resep Kue Natal Spesial Bolu Kukus Batik